Angin telah
berhembus jauh
Hingga tak lagi
tinggal di surga yang slalu dirindukan
Bawa nafas &
jiwa baru
Berangan tinggi
ditatap langit
Lilin kecil kini
mencair
Bawaku tak lagi
disini
Di dalam mimpi
terindah
karena mimpi yang
lain telah tiba
Ajarkan kehidupan
nyata
Agarku terbangun
dari mimpi dan angan tinggi
Tak ada kota hujan
hari ini
Namun tetesanmu tak
pernah lari tinggalkan diri
Menyambangi setiap
gerak langkah
cinta dan bintang
di dalam hati
Apa yang terlihat
terdengar dan terasa adalah semu
Tak seindah mata
memandang
Tak semerdu apa
yang selalu didengar
Karena hati tak
merasakan
Sentuhan Cinta di
setiap keindahan
Hingga mimpi buruk
menyapa
Seakan luka itu
masih ada
Yang tak pernah
pergi dan sirna
Memaksa diriku
sendiri tuk membunuhnya
Tak ada kota hujan
hari ini
Terpisah antara aku
dan kenangan
Paksaku lepas zona
nyaman
Meski mimpi-mimpi
itu masih tertahan
-Andriani-
Posting Komentar